Cara pembuatannya pun terbilang sangat mudah. Untuk anda yang ingin membuat kue cucur sendiri dirumah yuk kita lihat apa saja resep yang dibutuhkan untuk membuat kue cucur yang enak ini.
Bahan Kue Cucur Gula Merah
- 125 gram tepung beras
- 125 gram gula merah
- 30 gram tepung terigu
- 230 ml air
- 2 lembar daun pandan
- 1/4 sdt garam
Cara Membuat Kue Cucur Gula Merah
- Rebus air, serta masukkan gula merah dan daun pandan hingga larut dan mendidih, lalu diamkan dan saring.
- Campur tepung beras, tepung terigu dan garam dalam wadah, lalu tuang rebusan gula merah tadi sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga mengental.
- Pukul-pukul adonan tadi dengan tangan selama 15 menit dan diamkan adonan selama 60 menit.
- Panaskan minyak goreng dalam wajan kecil, tuang satu sendok adonan menggunakan sendok sayur.
- Tusuk-tusuk bagian tengah kue cucur dengan tusuk gigi, balik sebentar kue cucur lalu angkat dan tiriskan.
No comments:
Post a Comment